Alumni DDI Mangkoso Sponsori Pembangunan Masjid

Bagikan Manfaat

Pangkep (Humas DDI Mangkoso) Anregurutta Prof. Dr. H. M. Faried Wadjedy, MA merasa sangat bangga melihat peran para santri dan alumni Pondokk Pesantren DDI Mangkoso dalam mengabdikan diri di Masyarakat. Hal tersebut diungkapkan saat meresmikan pembangunan Masjid Nurul Jannah, Kamis (30 Maret 2022).

Read More

Kebahagian itu dikarenakan pembangunan masjid tersebut diprakarsai oleh H. Abd Hamid, S.Ag yang merupakan Alumni 95 MA Pa dan STAI DDI Mangkoso 2000. Peresmian Masjid yang berada di Lingkungan Ujung, Kel. Ma’rang, Kec Ma’rang, Kab. Pangkep, dirangkaikan dengan Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad saw.

Hadir dalam peresmian tersebut, Ketua DPRD Kab. Pangkep Haris Gani, Kasi Haji Kemenag Kab. Pangkep Samuin Husain, Lurah Ujung H. S. Ridwan Assaggaf, Kepala KUA Muslimin Gani, Pembina Senior PP DDI Mangkoso Ust. Nasir SK, Ketua AMAN 88-95 Dr. H. Andi Muhammad Akmal, S.Ag. M.HI yang juga Dosen UIN Alauddin Makassar, Para Alumni, orang tua santri, Tokoh dan warga masyarakat Ma’rang.

Usai penandatanganan, Anregurutta juga membahas Shalat dan masjid tempat yang paling mulia untuk shalat sebagai hikmah Isra Mi’raj. “Dalam hidup ini, diperlukan adalah ikhtiar, usaha yang optimal dalam segala hal yang baik, seperti ikuti protokol kesehatan dan jangan lupa berdoa kepada Allah swt.” ulasnya.

Lanjutnya, yang utama adalah perbaiki niatmu, iyya’lamill laahu fiy quluubimum khairan, yu’tikum khairan mimmaa ukhiza mi hu. Jika Allah swt. mengetahui ada kebaikan dalam hatimu (niat yang baik), maka Allah swt. akan membalas dengan kebaikan pula. “Orang-orang yang memakmurkan masjid adalah dikategorikan keluarga Allah swt.” tegasnya.

Sementara itu, Samuin S.Ag.MA. sebagai ketua panitia mengungkapkan terima kasih atas kehadiran dan maaf atas segala kekhilafan. Sedangkan Lurah Ma’rang mengungkapkan kesyukuran atas kehadiran Almukarram di tempat ini. “Agar warga tetap konsisten jaga masjid serta mengisinya dengan kegiatan yang optimal.” ungkapnya.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *